Aula Pertemuan Desa Bahdamar Akan Segera Dibangun

Sergai,(eXpose)-Untuk tempat berkumpulnya masyarakat dalam melaksanakan musyawarah maupun membahas sesuatu hal yang bersifat penting antara aparatur pemerintahan dengan masyarakat, maka gedung atau Aula pertemuan sangat diperlukan. Untuk itu, sudah sepantasnya desa mulai berbenah dalam membangun Aula pertemuan.

Seperti halnya di Kantor Desa Bahdamar Kecamatan Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai, Kantor Desa ini belum memiliki Aula pertemuan, namun Kepala Desa Bahdamar Meslan Purba sudah mengutarakan niatnya ingin membangun Aula pertemuan di samping Kantor Desa itu.

Kepala Desa Bahdamar Meslan Purba kepada awak media di Kantornya, Rabu 27/10/2017 mengatakan, Aula pertemuan akan segera dibangun disamping Kantor Desa ini nantinya dengan menggunakan Dana Desa.

Meslan Purba berencana, Aula pertemuan Desa akan segera dibangun pada Tahun 2017 ini, agar nantinya setiap ada pertemuan, masyarakat merasa nyaman," katanya lagi.

"Di dalam pelaksanaan pembangunan Aula Desa ini menurut rencana Meslan, akan di bangun juga satu ruangan untuk Kantor Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) atau ruangan Kantor PKK yang tergabung dalam satu ruangan Aula Desa. (Alfian Haris)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.