Gubsu, Banyak Instrumen Bangsa Indonesia Bersilaturahmi
Mashuri.Info-Tebing tinggi
Bersyukur
kita bangsa Indonesia banyak instrumen bangsa ini untuk melaksanakan
silaturahmi diantara Safari Ramadhan dibulan puasa dan halal bil hal di
bulan syawal, dan kegiatan tersebut tidak ada di negara lain, termasuk
juga di Arab.
Dengan
banyak melakukan silaturahmi yang merupakan salah satu ajaran agama
islam dikatkan akan menambah usia dan memurahkan rezeki orang yang
selalu melakukan silaturahmi kepada seiapa saja.
Hal
ini disampaikan Gubernur Sumatera Utara H.T.Erry Nuradi dalam kunjungan
safari ramadhan provinsi Sumut di Tebing Tinggi dirangkai dengan
kegiatan penandatanganan kerjasama Spam regional Kota Tebing Tinggi dan
Kabupaten Serdang Bedagei Senin (4/6) di Gedung Balai Kartini Tebing
Tinggi.
Hadir
dalam kegiatan ini WalikotaTebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan,
Bupati Sergei H.Soekirman, para pejabat Provsu unsur FKPD Tebing Tinggi
dan Serdang Bedagei, serta para alim ulama se Kota Tebing Tinggi.
Gubsu
H.T.Erry Nuradi menyampaikan safari ramadhan kali ini memang berbeda
dengan biasanya, karena safari ini dirangkaikan sekaligus penanda
tanganan kerjasama Sistem Penyedian Air Minum (Spam) regional antara
Kota Tebing Tinggi dan Kabupaten Serdang Bedagei yang diberi nama Spam
regional Seriti.
Air
bersih dan sehat merupakan suatu kebutuhan bagi setiap manusia, dan
kerjasama kedua daerah ini menjadi sangat penting, untuk memenuhi
kebutuhan air minum masuarakat Tebing Tinggi dan Kab.Serdang Bedagei
khususnya di empat Kecamatan.
Banyak
sudah kerjasama yang dilakukan kedua daerah ini, dan dari kerjasama ini
ada beberapa hal keuntungan yang didapat diantaranya biaya yang lebih
irit, pembangunannya lebih cepat, daerah yang mampu mendukung daerah
lainnya dan menghindari terjadinya komplik antar daerah. ujarnya
Dikatakannya
Tebing Tinggi dan Kab.Sergei sudah melakukan kerjasama proyek besar
yakni proyek bendungan Bajayu, buat Tebing Tinggi bendungan ini akan
menghindari Tebing Tinggi dari Banjir, dan buat Sergei bendungan ini
akan mampu mengairi ratusan hektare areal persawahan masyarakat Sergei.
Kerjasama
antar daerah ini menjadi anjuran dari Presiden RI Joko Widodo, untuk
lebih mempercepat pembangunan didaerah, dan banyak hal kerjasama yang
dapat dilakukan, seperti kerjasama pangan, katanya.
Pada
kesempatan tersebut Gubsu H.T.Erry Nuradi juga menyampaikan pamit
kepada segenap warga Tebing Tinggi yang telah banyak memberikan dukungan
selama beliau bertugas, karena akhir masa jabatannya akan berakhir 17
Juni 2018 ini.
Saya
menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf jika selama menjalankan
tugas sebagai gubernur sumut belum mampu memenuhi harapan masyarakat
Tebing Tinggi, tetapi saya yakin Tebing Tinggi kedepan akan semakin
Paten, bersama Walikota H.Umar Zunaidi Hasibuan.ujarnya.
Sebelumnya
Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan dan Bupati Serdang
Bedagei H.Soekirman menyampaikan dukungan sepenuhnya kerjasama ini,
terima kasih kepada Gubsu yang terus memberikan motivasi atas
pembangunan Spam Regional Seriti ini bersama IUWASH wilayah Sumatera.
Sementara
perwakilan IUWAS Wilayah Sumatera M.Yagi dalam paparan singkatnya
menyampaikan bahwa pengakjian Spam Regional Seriti ini dimulai sejak
tahun 2012 lalu dan perolehan dananya dari Kementerian PUPR, APBD Sumut
dan APBD ke dua Daerah.
Dari
pembanunan Spam Regional Seriti ini nantinya dengan kapasitas 200
liter/ detik air bersih yang tersedia akan memenuhi kebutuhan air bersih
pada 5 kecamatan di Tebing Tinggi dan 4 Kecamatan di Kebupaten Serdang
Bedagei yang berada pada henterland Kota Tebing Tinggi
Dalam
acara tersebut tim safari ramadhan Provinsi menyarahkan bantual tali
asih kepada para alim ulama dan BKM di Tebing Tinggi serta pemberian
santuan kepada 40 orang anak yatim. (yus))
Tidak ada komentar